January 4, 2014

7 Anggota JKT48 Yang Paling Tenar di Dunia Maya

Yang mencinta Fortune Cookies
Masa depan tidak akan seburuk itu
Hey! Hey! Hey!
Mengembangkan senyuman kan membawa keberuntungan

Fortune Cookie berbentuk hati
Nasib lebih baiklah dari hari ini
Hey! Hey! Hey! Hey! Hey! Hey!

Ya, bait diatasan merupakan cuplikan lirik lagu Fortune Cookie In Love yang dipopulerkan oleh JKT48, sister grup dari idol grup AKB48 yang berasal dari Jepang. Bisa dibilang, JKT48 saat ini merupakan idol grup yang sangat populer di Indonesia.

Gue sih gak ngefans sama mereka, ya karena secara teori untuk ngefans dengan 48 cewek yang mukanya cantik semua itu agak susah. Boro - boro mo apal semua nama mereka, untuk tau nama dan mencocokan muka mereka aja gue gak yakin sanggup. Itu lebih susah dibandingkan dengan mengapal pemain tim sepakbola beserta cadangannya!

Nah, dari sekian banyak cewek - cewek cantik yang ada di JKT48, ternyata ada beberapa cewek yang paling sering muncul nama dan fotonya di internet. Entah itu di jejaring sosial, ataupun di forum - forum tertentu. Bisa dibilang, mereka ini paling tenar dan digemari oleh pengguna internet.

Dan ini adalah 7 cewek personil JKT48 yang paling sering saya lihat di dunia maya.

Nabilah Ratna
Cewek bernama lengkap Nabilah Ratna Ayu Azalia ini bisa dibilang paling sering muncul di forum dan socmed. Entah karena kecantikannya atau karena keramahannya dengan fans. Yang jelas, setiap ada berita dan aktifitas terbaru dari si cantik kelahiran 11 November 1999 ini, maka akan segera beredar luas deh infonya.

Hal yang menarik dari Nabilah mungkin sikapnya yang tidak jaim di depan kamera. Meski gue gak ngefans, tapi dari hebohnya fans doi di internet, gue jadi pernah liat Nabilah joget dangdut, joget aneh sampe goyang Caesar tanpa malu - malu.

Melody Nurramdhani
Lahir pada 24 Maret 1992, foto dan berita gadis bernama lengkap Melody Nurramdhani Laksani ini juga sering muncul di internet. Bahkan kabarnya, doi pernah jadi pemenang poling Perempuan Terpopuler 2012 mengalahkan Nikita Mirzani dan Maudy Ayunda. Wow...

Sonya Pandarmawan
Merupakan salah satu personil JKT48 angkatan pertama, gadis kelahiran 18 Mei 1996 ini justru gw tau namanya sebelum gw tau kalo doi adalah personil JKT48. Yups, wajahnya yang selalu dihiasi senyum memang sudah lama beredar di internet.

Ayana Shahab
Ayana merupakan personil JKT48 kelahiran Jepang, 3 Juni 1997. Meski demikian, Ayana adalah warga negara Indonesia. Ayahnya keturunan arab dan ibunya keturunan Jepang. Mungkin hal itulah yang membuat Achan memiliki banyak fans.

Ghaida Farisya
Hal yang membuat Ghaida langsung dikenali adalah ciri khas cewek tomboy yang langsung muncul begitu orang melihatnya. Memang gadis kelahiran Banten, 29 Mei 1995 ini memiliki suara berkarakter tebal dan paling hobi menggebuk drum.

Haruka Nagawa
Nah, ini adalah salah satu personil JKT48 yang dikirimkan langsung dari Jepang. Yups, gadis jepang asli ini langsung menyedot perhatian penggemar JKT48, baik karena kemampuannya bernyanyi, menari ataupun aksen Jepangnya yang cukup unik ketika berbicara.

Itulah beberapa personil JKT48 yang paling terkenal dan paling banyak beredar di Internet. Eits, tunggu dulu, kok cuma 6?
Iya, soalnya personil ke tujuh bisa jadi siapa saja yang kamu idolakan. Jadi, menurut kamu, siapa yang masuk kategori paling sering muncul di dunia maya?

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...